Minggu, 20 Juli 2014

Rekap Hasil Pilpres di Kotamadya Jakarta Pusat

Jokowi-JK Menang Dengan Selisih 49.950 Suara

Jokowi-Jk menang di Kotamadya Jakarta Pusat

Gambir (POB) - Berdasarkan rekapitulasi pada formulir DA1 Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dirangkum oleh Tim Tabulasi DPP POB Sejabodetabek, perolehan suara pasangan nomor urut dua, Ir. H. Joko Widodo dan Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla di wilayah Kotamadya Jakarta Timur unggul dari pasangan H. Prabowo Subianto dan H. Muhammad Hatta Rajasa.

Joko Widodo-Jusuf Kalla unggul dengan perolehan suara 308.666 suara. Perbedaan suara antara Jokowi-Jk dengan Prabowo-Hatta sebanyak 49.950 suara. 

Pasangan nomor urut dua ini unggul di 5 kecamatan, yaitu Kecamatan Gambir 30.787 suara, Kecamatan Sawah Besar 46.016 suara, Kecamatan Kemayoran 70.723 suara, Kecamatan Senen 33.278 suara, dan Kecamatan Johar Baru sebesar 36.654 suara.

Sementara untuk tingkat kelurahan, pasangan Jokowi-JK unggul di Kelurahan Gambir, Kelurahan Cideng, Kelurahan Petojo Utara, Kelurahan Petojo Selatan, Kelurahan Kebon Kelapa, Kelurahan Duri Pulo.


Kemudian di Kelurahan Pasar Baru, Kelurahan Karang Anyar, Kelurahan Kartini, Kelurahan Gungung Sahari Utara dan Kelurahan Mangga Dua Selatan.

Selanjutnya pasangan ini terus unggul di Kelurahan Kemayoran, Kebon Kosong, Harapan Mulia, Serdang, Gunung Sahari Selatan, Cempaka Baru, Sumur Batu.

Untuk wilayah Kecamatan Senen, Jokowi-Jk unggul di Kelurahan Senen, Kenari, Kramat dan Bungur. 

Berikutnya keunggulan Jokowi-Jk terjadi di 3 kelurahan yang ada di Kecamatan Cempaka Putih yakni di Kelurahan Cempaka Putih Timur, Cempaka Putih Barat dan Rawasari.

Untuk wilayah Kecamatan Tanah Abang unggul di Kelurahan Gelora, Bendungan Hilir, Karet Tengsin. Dan keunggulan Jokowi-Jk juga terjadi di Kelurahan Galur dan Tanah Tinggi Kecamatan Johar Baru, Kotamadya Jakarta Pusat. Sementara di Kecamatan Menteng hanya unggul di Kelurahan Gondangdia.

Berikut rekap hasil pilpres tahun 2014 di Kotamadya Jakarta Pusat :

HASIL PEROLEHAN SUARA PEMILIHAN PRESIDEN DAN WAKIL PRESIDEN TAHUN 2014
DI WILAYAH KOTAMADYA JAKARTA PUSAT

NO
KECAMATAN
PRABOWO-HATTA
JOKOWI-JK
(1)
(2)
(3)
(4)
1
KECAMATAN GAMBIR

Kelurahan Gambir
854
1.087
Kelurahan Cideng
3.539
6.992
Kelurahan Petojo Utara
4.359
6.533
Kelurahan Petojo Selatan
3.898
4.530
Kelurahan Kebon Kelapa
2.277
4.011
Kelurahan Duri Pulo
5.569
7634
JUMLAH
20.496
30.787
2
KECAMATAN SAWAH BESAR



Kelurahan Pasar Baru
2.134
6.200
Kelurahan Karang Anyar
6.472
10.338
Kelurahan Kartini
4.002
10.184
Kelurahan Gunung Sahari Utara
2.938
7.888
Kelurahan Mangga Dua Selatan
5.287
11.406
JUMLAH
20.833
46.016
3
KECAMATAN KEMAYORAN

Kelurahan Kemayoran
4.999
8.167
Kelurahan Kebon Kosong
6.472
10.128
Kelurahan Harapan Mulia
6.967
7.161
Kelurahan Serdang
8.604
9.519
Kelurahan Gunung Sahari Selatan
4.588
8.049
Kelurahan Cempaka Baru
9.788
10.925
Kelurahan Sumur Batu
6.769
8.232
Kelurahan Utan Panjang
9.035
8.542
JUMLAH
57.222
70.723
4
KECAMATAN SENEN

Kelurahan Senen
1.270
2.733
Kelurahan Kenari
3.526
3.872
Kelurahan Paseban
8.010
6.753
Kelurahan Kramat
8.407
8.537
Kelurahan Kwitang
5.406
4.647
Kelurahan Bungur
4.591
6.736
JUMLAH
31.210
33.278
5
KECAMATAN CEMPAKA PUTIH

Kelurahan Cempaka Putih Timur
7.213
7.918
Kelurahan Cempaka Putih Barat
11.363
10.186
Kelurahan Rawasari
8.054
8.112
JUMLAH
26.630
26.216
6
KECAMATAN MENTENG

Kelurahan Menteng
8.449
7.915
Kelurahan Pegangsaan
8.004
6.391
Kelurahan Cikini
2.973
2.539
Kelurahan Gondangdia
1.004
1.923
Kelurahan Kebon Sirih
4.246
3.624
JUMLAH
24.676
22.392
7
KECAMATAN TANAH ABANG

Kelurahan Gelora
670
1.350
Kelurahan Bendungan Hilir
5.571
8.675
Kelurahan Karet Tengsin
5.027
7.010
Kelurahan Petamburan
11.066
8.192
Kelurahan Kebon Melati
10.703
7.603
Kelurahan Kebon Kacang
6.868
6.250
Kelurahan Kampung Bali
4.098
3.520
JUMLAH
44.003
42.600
8
KECAMATAN JOHAR BARU

Kelurahan Johar Baru
11.611
11.206
Kelurahan Kampung Rawa
7.239
6.399
Kelurahan Galur
5.159
5.824
Kelurahan Tanah Tinggi
9.637
13.225
JUMLAH
33.646
36.654
JUMLAH JAKARTA PUSAT
258.716
308.666


SUMBER : REKAP TABULASI DPP POB BERDASARKAN DATA DA1 KPU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar